Cari Blog Ini

Senin, 11 Juni 2012

Torres Puji Penampilan Buffon

sports.okezone.com

Gianluigi Buffon. (Foto: Getty Images)
GDANSK- Hasil imbang 1-1 yang diraih oleh Spanyol kala melawan Italia dalam laga pembuka grup C Euro 2012 tak lepas dari performa apik kiper Italia, Gianluigi Buffon. Hal tersebut diungkapkan oleh pemain Spanyol, Fernando Torres.

Dalam laga yang berlangsung di PGE Arena Gdansk tersebut Buffon memang beberapa kali melakukan penyelamatan krusial dari serangan para pemain La Rufia Roja. Bahkan, peluang yang didapat oleh Torres pada menit-menit akhir mampu ia mentahkan.

Oleh karena itu, Torres tak segan melemparkan pujian kepada kiper asal klub Juventus tersebut. Pemain Chelsea tersebut menyebut Buffon sebagai sang penyelamat bagi pasukan Gli Azzurri.

“Hasil tersebut masih bisa diterima apabila melihat lawannya seperti Italia. Terlebih, Buffon tampil dengan sangat baik dan beberapa aksinya berhasil menyelamatkan Italia. Jadi, hasil tersebut cukup adil karena kedua tim sama-sama menciptakan peluang,” ungkap Torres, seperti dilansir Football-Italia, Senin (11/6/2012).

Menyinggung keputusan pelatih Vincente Del Bosque yang menurunkan Fernando Torres sebagai pemain pengganti, Torres enggan ambil pusing. Ia menilai keputusan tersebut tak membuatnya kecewa, karena yang terpenting adalah Spanyol menang.

“Yang terpenting adalah Spanyol mampu bermain dengan baik. Kami berhasil mencetak gol karena Cesc (Fabregas), jadi semua itu tidak masalah. Oleh karena itu, saya tak merasa kecewa,” pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar