Cari Blog Ini

Rabu, 31 Agustus 2011

"Penundaan Serie A adalah Gol Bunuh Diri"


sports.okezone.com
MILAN – Pelatih Italia, Cesare Prandelli mengakui terganggu untuk melatih Azurri di kualifikasi Euro 2012 pada bulan September setelah Serie A ditunda. Serie A 2011/2012 terpaksa ditunda akibat aksi mogok para pemain.

Azzurri akan melanjutkan laga kualifikasi mereka menghadapi Kepulauan Faroe dan Slovenia bulan depan, di mana mereka akan berusaha memperjuangkan untuk dapatkan satu tiket di Euro 2012, musim panas mendatang.

Namun, Prandelli telah mengalami kendala persiapan timnas Italia. “Pemogokan adalah gol bunuh diri untuk semua orang. Saya berharap secepatnya masalah ini akan rampung dan Serie A bisa dimainkan, ujar Prandelli seperti dikutip Football Italia, Selasa (30/8/2011).

“Saya berharap bahwa saya akan memiliki skuad di kompetisi ini. Namun demikian, ini seharusnya tidak menjadi masalah karena semua pemain tahu betapa pentingnya pertandingan-pertandingan di Serie A ini,” sambungnya.

Selain itu, Azzurri berada di pucuk klasemen Grup C dengan 16 poin. “Kami hampir ada dalam hal kualifikasi. Sekarang kami hanya harus mempersiapkan dengan cara yang terbaik untuk laga September nanti,” jelasnya.

Terakhir Italia mengalahkan Spanyol 2-1 dalam pertandingan persahabatan, di mana Prandelli menerjunkan dua striker kecil dalam bentuk Giuseppe Rossi dan Antonio Cassano.

“Idenya adalah untuk memberikan kesinambungan dari bahwa permainan di Bari lalu. Namun, ketika kami memiliki dua striker yang besar di lapangan, saya menyadari bahwa kami perlu untuk melakukan perubahan taktis,” ungkapnya.

sampai saat ini tidak jelas apakah Prandelli akan tetap dengan Cassano dan Rossi sebagai starter, Italia masih punya Mario Balotelli yang tengah mengincar posisi tim utama. “Saya menelepon Mario (Balotelli) karena dia melakukan beberapa hal yang sangat baik terakhir kali ia bersama kami,” pungkas mantan pelatih Fiorentina.

Lescott Optimis City Kalahkan Siapapun


sports.okezone.com
MANCHESTER - Bek Manchester City Joleon Lescott optimis dengan kekuatan yang dimiliki timnya. Menurut Lescott, City dapat mengalahkan siapapun demi meraih tujuan utama yakni memenangkan gelar Premier League.

Manchester City memang tampil menakutkan di awal musim Premier League 2011/2012 ini. Sejauh ini tiga kemenangan berhasil dikemas anak asuh Roberto Mancini tersebut, sehingga membuat The Citizens meraih poin sempurna, di mana hal ini juga membangkitkan optimisme Lescott.

“Untuk bisa memenangkan liga, itulah yang menjadi tujuan. Kami merasa kami bisa memenangkan semua pertandingan yang kami mainkan. Itu tidak akan terjadi begitu saja, tetapi bila kami bisa memenangkan mayoritas laga, kemudian kami bisa menutup musim dengan baik,” ujar Lescott seperti dilansir dari Football365, Kamis (1/9/2011).

“Ini baru bagian awal musim ini. Kami mengerti jalan yang ditempuh masih jauh. Akan ada laga yang kami mainkan dengan tidak baik, dan kami akan menderita kekalahan, tetapi kami memiliki skuad fantastis (untuk mencegah itu),” imbuh Lescott.

Pada awal musim ini, Edin Dzeko tampil sangat baik dengan mengemas enam gol dari tiga laga yang dijalani. Tak ayal hal ini mengundang pujian dari Lescott yang percaya Dzeko bisa menjadi pencetak gol terbanyak Premier League musim ini.

“Apa yang Edin lakukan sekarang mungkin bukanlah kejutan untuk Roberto (Mancin), dan juga untuk kami. Edin tidak bermain sebanyak yang dia suka musim lalu, dan fokus lebih kepada Carlos Tevez, tepat demikian. Tetapi dia kembali di masa pra musim dan dia hanya percaya pada kemampuannya sekarang. Dia bisa menjadi striker terbaik dan pencetak gol terbanyak di Inggris musim ini,” tutup Lescott.

Jelang Iran vs Indonesia


"Fans Iran Jangan Kalah dari Fans Indonesia"
sports.okezone.com
TEHERAN - Pelatih tim nasional Iran Carlos Queiroz mengajak 100 ribu fans Iran untuk datang ke stadion demi mendukung laga pembuka babak ketiga PPD 2014 di Teheran menghadapi Indonesia.

Mantan pelatih Real Madrid membawa Iran mengalahkan Maladewa di babak kedua kualifikasi dan sekarang ia harus memimpin pasukannya untuk bentrok dengan Indonesia di Stadion Azadi 2 September 2011.

"Kami ingin 100 ribu fans Iran datang ke stadion di pertandingan melawan Indonesia untuk menciptakan atmosfer yang positif," kata Carlos Queiroz seperti dilansir Goal, Rabu (31/8/2011).

"Lebih dari 80 ribu penggemar bahasa Indonesia akan datang ke stadion (di Jakarta) untuk mendukung tim mereka saat melawan Iran, itu sudah pasti," tukasnya.

Menurut mantan pelatih tim nasional Portugal, melawan Indonesia adalah pertandingan penting karena merupakan laga pertama di PPD 2014.

“Pada saat ini, saya hanya berkonsentrasi pada pertandingan lawan Indonesua. Tujuan utama kami adalah lolos ke Piala Dunia 2014. Brasil tujuan kami," ujarnya.

Tim Melli akan menghadapi Qatar di Doha empat hari setelah bentrokan Indonesia. Sementara itu, Indonesia bakal menghadapi Bahrain di Jakarta.

Dalam berita terkait, pemain keturunan Iran yang bermain di Wolfsburg mengatakan ia akan senang jika bisa membela tim nasional Iran di ajang PPD 2014. Namun, Queiroz tampaknya belum tertarik memanggil pemain yang sempat membela tim nasional muda Jerman ini.

"Saya akan senang bermain untuk Iran. Carlos Queiroz telah mengatakan saya bisa bergabung dengan tim sepak bola Iran, tapi belum ia mengundang saya untuk tim. Saya benar-benar mencintai Iran, "kata Dejagah.

"Orang tua saya mendukung saya untuk bermain bagi Iran dan saya sangat senang untuk itu. Saya siap melakukan apa saja untuk bergabung dengan tim," pungkasnya.

Pergerakan Transfer AC Milan Selesai


sports.okezone.com
MILAN - AC Milan telah selesai melakukan perburuan di bursa transfer. Hal ini dinyatakan langsung oleh wakil presiden tim asal kota mode tersebut, Adriano Galliani.

AC Milan dirumorkan masih aktif melakukan perburuan di bursa transfer karena cedera ligament lutut yang menerpa Mathieu Flamini dan membuat sang gelandang harus absen selama enam bulan. Walau begitu, rumor tersebut dibantah langsung oleh Galliani.

“Bursa transfer (pemain) untuk Milan telah ditutup. Saya mengatakan itu berulang kali sejak beberapa hari lalu dan saya mengkonfirmasi itu hari ini,” ujar Galliani seperti dilansir dari Football Italia, Rabu (31/8/2011).

“Laporan yang menghubungkan kami dengan beberapa pemain, bahkan pada tahap akhir ini sama sekali tidak berdasar, kami telah komplit,” tandasnya.

Rossoneri sempat dihubung-hubungkan dengan pemain berinisial Mr. X namun ternyata pemain itu jatuh kepada Alberto Aquilani yang dipinjam dari Liverpool. Sejauh ini Milan sudah mendapatkan Phillippe Mexes, Taye Taiwo, Stephen El Sharawy, dan Aquilani sebagai suntikan tenaga baru untuk melakoni Serie A musim 2011/2012.

Inilah Daftar Pemain Buruan Arsenal


sports.okezone.com
LONDON – Setelah hasil buruk yang diterima Arsenal di pekan-pekan awal Premier League, pelatih The Gunners Arsene Wenger mulai bergerak aktif mencari amunisi baru.

Selepas ditinggal tiga bintangnya musim panas ini, Tim Gudang Peluru tampil seperti tim medioker. Mereka pun berniat membeli nama-nama besar untuk menggantikan peran Cesc Fabregas, Samir Nasri dan Gael Clichy di skuad.

Nama pertama datang dari Everton, Mikel Arteta. Gelandang asal Spanyol ini dianggap cocok menggantikan posisi Nasri sebagai motor serangan tim. Gaya permainan Arteta memang mirip dengan Nasri yang sering melakukan penetrasi ke kotak penalti untuk membongkar pertahanan lawan.

Sementara itu, untuk posisi bek kiri yang ditinggalkan Clichy, The Gunners punya juga kandidat. Pemain Fiorentina Juan Manuel Vargas dibidik demi memperbaiki kinerja pertahanan klub London Utara ini yang rapuh.

Untuk pengganti Fabregas, belum ada nama paling santer yang muncul, sempat dikabarkan Arsenal mengincar gelandang serang Borussia Dortmund Shinji Kagawa, namun kabar itu dimentahkan karena Kagawa masih ingin tampil bersama Dortmund di Champions League.

The Gunners sendiri hingga saat ini telah melakukan beberapa pembelian pemain seperti, Gervinho, Alex Oxlade-Chamberlain, Andre Santos dan Carl Jenkinson. Teranyar, striker Korea Selatan Park Chu-Young dikonfirmasi telah bergabung dengan skuad Arsene Wenger.

Selain itu, Arsenal juga maish dalam proses pembicaraan untuk mendatangkan bek Werder Bremen Per Mertesacker.