Cari Blog Ini

Sabtu, 29 September 2012

'Milan Harus Menang untuk Hilangkan Ketakutan'

detikSport



Milan - Langkah AC Milan di musim yang baru ini boleh dibilang dipenuhi kecemasan serta kepanikan akibat serangkaian hasil buruk. Maka cuma dengan konsisten meraih kemenangan, hal-hal negatif tersebut bisa dihilangkan.

Sebelum menang 2-0 atas Cagliari di San Siro pertengahan pekan lalu, Milan sudah melakoni empat laga di Seri A dan cuma satu kemenangan yang bisa diraih, yakni saat melawan Bologna dengan skor 3-1.

Sudah begitu di ajang Liga Champions pun mereka harus mengawalinya dengan hasil imbang tanpa gol dengan Anderlecht. Maka suara-suara sumbang pun mulai bermunculan dari para suporter yang tak puas dengan kinerja Rossoneri dan menuntut Massimiliano Allegri dipecat.

Kepanikan, rasa cemas atau bahkan ketakutan akan jatuh lebih terpuruk lagi boleh jadi tengah membayangi para pemain. Hal itu pulalah yang diakui oleh Allegri dan jalan satu-satunya untuk menghapusnya adalah dengan segera merebut kemenangan lagu.

"Secara tidak sadar Anda akan mulai merasa ketakutan ketika hasil-hasil buruk terus didapat," aku Allegri seperti dilansir Football Italia.

"Kami kini berada pada kondisi yang lebih baik. Kami bermain dengan 10 lalu sembilan pemain di Udine, namun kami terus menyerang untuk berusaha mempertahankan pertandingan itu," sambungnya.

"Kami kini lebih baik, tapi kami harus mencoba terus untuk itu dan harus mengeliminir kesalahan sedikit mungkin serta membaca permainan lebih baik. Jelas kesalahan pasti akan terjadi."

Minggu dinihari WIB nanti Milan akan melawat ke Ennio Tardini untuk menghadapi tuan rumah Parma. Musim lalu mereka menang dua gol tanpa balas lewat Zlataan Ibrahimovic serta Urby Emanuelson.

"Wajar jika kami berharap bisa mendapatkan 15 poin. Tapi musim masih panjang dan kompetis saat berjalan dengan seimbang. Kami punya enam poin saat ini, kini kami harus berpikir soal Parma." tutup Allegri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar