Cari Blog Ini

Selasa, 25 September 2012

Liga Italia Tengah Pekan Ini

Menanti Reaksi Positif Duo Milan


detikSport

Roma - Dua klub asal kota Milan sama-sama menelan kekalahan di Liga Italia akhir pekan lalu. Jika tak ingin makin tertinggal, reaksi positif wajib ditunjukkan oleh AC Milan maupun Inter Milan di laga tengah pekan ini.

Hasil buruk masih belum menjauh dari Milan. Akhir pekan lalu, Rossoneri menelan kekalahan 1-2 saat bertandang ke markas Udinese dan harus mengakhiri laga dengan sembilan pemain.

Hasil itu membuat Milan baru membukukan satu kemenangan dari empat laga yang telah dimainkan. Tiga laga sisanya berakhir kekalahan untuk pasukan Massimiliano Allegri itu.

Upaya Milan untuk bangkit tengah pekan ini akan mendapat ujian dari Cagliari, Kamis (27/9/2012) dinihari WIB. Namun, meski akan bermain di San Siro, Milan justru dihadapkan pada catatan buruk di kandang sendiri.

Milan gagal menang di tiga laga yang dimainkan di San Siro sejauh ini. Dua laga di Seri A berakhir dengan kekalahan untuk Milan dan satu partai di Liga Champions kontra Anderlecht berakhir imbang. Giampaolo Pazzini dkk. juga tercatat belum mencetak gol di San Siro.

Sama seperti Milan, Inter juga memetik hasil buruk di laga akhir pekan lalu. Melakoni laga kontra Siena di kandang sendiri, Nerazzurri dipaksa menyerah 0-2.

Tengah pekan ini, tim arahan Andrea Stramaccioni itu akan melawat ke markas Chievo. Jika melihat statistik pertemuan kedua tim, Inter berada di atas angin karena lima dari enam pertemuan terakhir dimenangi oleh La Beneamata.

Sementara itu, enam tim penghuni posisi enam besar di klasemen akan saling berhadapan tengah pekan ini. Juventus yang masih sempurna akan menyambangi markas Fiorentina yang duduk di posisi keenam, Rabu (26/9/2012) dinihari WIB.

Duel peringkat kedua dan peringkat ketiga akan tersaji di San Paolo saat Napoli menjamu Lazio. Sementara AS Roma yang duduk di posisi kelima akan kedatangan Sampdoria yang ada satu tingkat di atasnya.

Jadwal Liga Italia Tengah Pekan Ini :

Selasa, 25/09/2012
           
Fiorentina  vs  Juventus  Stadio Artemio Franchi (Rabu, (26/09/2012) 01:45 WIB Live on TVRI)

Pescara  vs Palermo  Stadio Adriatico-Giovanni Cornacchia

Rabu, 26/09/2012
           
Napoli  vs Lazio  Stadio San Paolo

Milan  vs Cagliari  Stadio Giuseppe Meazza  (Kamis, (27/09/2012) 01:45 WIB Live on TVRI)

Torino  vs Udinese Stadio Olimpico di Torino


Roma  vs Sampdoria  Stadio Olimpico

Chievo  vs Internazionale  Stadio Marc'Antonio Bentegodi

Catania  vs Atalanta  Stadio Angelo Massimino

Genoa  vs Parma  Stadio Comunale Luigi Ferraris

Kamis, 27/09/2012

Siena  vs Bologna  Stadio Comunale Artemio Franchi - Montepaschi Arena (Jumat, (28/09/2012) 01:45 WIB Live on TVRI)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar