Cari Blog Ini

Sabtu, 22 September 2012

Lini Belakang Masih Jadi PR Barcelona

detikSport


Barcelona - Sejauh ini tak ada yang salah dengan Barcelona karena mereka selalu memetik kemenangan di La Liga dan Liga Champions. Yang kemudian terasa kurang adalah lini belakang, yang dianggap terlalu sering kebobolan.

Empat pertandingan dan empat kemenangan jadi raihan Barca di awal musim 2012/2013, yang membuat mereka sementara memuncaki klasemen. Di Liga Champions, meski sempat kesulitan, The Catalans juga meraih kejayaan setelah unggul 3-2 atas Spartak Moscow.

Tapi ada catatan kecil terkait penampilan Barca musim ini, itu terkait lini belakang mereka yang musim ini dianggap terlalu longgar. Di Liga Spanyol Barcelona kebobolan di tiga laga, satu-satunya pertandingan di mana mereka bisa clean sheet adalah saat menang atas Valencia.

Laga di Liga Champions tengah pekan kemarin juga menunjukkan hal tersebut. Barisan belakang Barcelona pontang-panting saat dapat serangan balik dari tamunya.

"Seperti itulah sepakbola. Yang terpenting adalah menang, meski tentu saja, akan lebih baik jika kami tidak kebobolan," sahut pelatih Tito Vilanova saat ditanya soal lini belakang timnya.

Kekuatan pertahanan Barcelona bisa jadi akan makin berkurang dalam beberapa pekan ke depan. Setelah ditinggal Carles Puyol yang mengalami cedera, tengah pekan kemarin gantian Gerard Pique yang dapat masalah dengan kakinya.

"Kami kemasukan beberapa gol karena kami sangat kuat dalam menyerang. Kami adalah tim yang tidak suka bertahan. Filosofi kami adalah selalu menyerang, dan itu biasanya tidak menimbulkan banyak masalah dalam pertahanan," timpal Dani Alves di Marca.

"Kami tidak khawatir, sama seperti kami tidak khawatir saat tim datang ke Camp Nou untuk bertahan. Kami sudah menunjukkan kalau mereka yang memilih bertahan akan mengalami penderitaan," lanjut bek asal Brasil itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar