Cari Blog Ini

Jumat, 27 Juli 2012

Bradley Ingin Buktikan Diri di Roma

detikSport

New York - Rekrutan baru AS Roma, Michael Bradley, bertekad untuk membuktikan diri di Olimpico. Bersama klub asal ibukota itu, Bradley ingin meraih kesuksesan.

Bradley diboyong Roma dari Chievo dengan harga sebesar 3,75 juta euro. Pemain berkebangsaan Amerika Serikat ini diikat kontrak hingga Juni 2016.

Gelandang berusia 24 tahun itu mengaku bahwa ia merasakan tekanan dengan menjadi pemain Roma. Namun pemain yang mencetak satu gol saat Roma mengalahkan Liverpool di laga ujicoba di Boston itu ingin menjadikan tekanan sebagai motivasi untuk membuktikan diri.

"Aku merasakan tekanan untuk membuktikan bahwa aku sesuai dengan investasi yang telah mereka lakukan untukku dan membuktikan bahwa mereka membuat keputusan yang tepat," ujar Bradley seperti dilansir Football Italia.

"Aku ingin sukses di Roma karena aku melihatnya sebagai ujian penting. Aku tidak ingin mengecewakan mereka dan aku tidak ingin mengecewakan rekan setimku atau fans."

Roma saat ini sedang menjalani tur pra-musim di Amerika Serikat. Bradley pun berharap persiapan yang dilakukan I Lupi ini bisa menjadi modal bagus untuk mengarungi musim depan.

"Kami masih dalam sesi pra-musim dan kami harus bekerja keras, sekarang kami harus mencapai performa terbaik untuk memenuhi tuntutan di musim depan."

"Jalan masih panjang. Aku menjalaninya selangkah demi selangkah," pungkas eks pemain Borussia Muenchengladbach itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar