Cari Blog Ini

Sabtu, 18 Juni 2011

Bersama Arsenal, Fabregas Bahagia Sekaligus Jengkel


sports.okezone.com
LONDON - Setelah sekian lama berdiam diri, akhirnya bintang Arsenal Cesc Fabregas membuka diri. Kapten The Gunners ini menyatakan bahagia menjadi pemain Arsenal, namun tak menampik dirinya jengkel karena paceklik gelar timnya di enam tahun terakhir.

Gelandang berusia 24 tahun ini sedang dirundung rumor yang mengaitkan dirinya dengan raksasa Catalan, Barcelona. Fabregas tampaknya tidak terlalu ambil pusing dengan segala rumor yang ada, dan lebih fokus menikmati liburannya walau dengan rasa jengkel karena kembali gagal meraih trofi di musim ini bersama timnya.

“Pemain yang tidak frustasi ketika gagal meraih gelar sama saja membohongi dirinya sendiri atau kekurangan ambisi. Ada tim bagus serta manajer bagus yang memiliki salah satu basis fans terpercaya di Eropa. Saya percaya bersama mereka, kami bisa berkembang dan meraih trofi penting suatu hari nanti,” ujar Fabregas dilansir dari Soccerway, Kamis (16/6/2011).

“Saya adalah pemain Arsenal. Selama delapa tahun saya bahagia disini dan saya sangat gembira. Sekarang ini saya tidak berpikir mengenai sepakbola, hanya menikmati liburan saya,” imbuhnya.

Pemain didikan akademi Barcelona ini seakan ingin menampik rumor mengenai kepindahan dirinya ke Barcelona. Walau banyak rekannya yang sudah menyatakan keinginan sang kapten untuk bergabung ke El Barca, Fabregas tampaknya belum mengambil keputusan apapun mengenai hal tersebut.

“Belum ada keputusan apapun. Sejujurnya hal itu tidak sepenuhnya berada di tangan pemain dan kini saya belum mengetahui apapun. Dia (Wenger) adalah bos yang mengambil keputusan.Anda harus bertanya kepadanya,” papar Fabregas.

Pemain yang sudah 212 kali membela Arsenal ini tampaknya ingin menghapus semua rumor yang berkembang di media dengan mengatakan,” Saya bahagia dimana saya berada sekarang.Semua yang bisa menjadi spekulasi tidaklah benar,” tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar