Cari Blog Ini

Sabtu, 26 Februari 2011

Tahun yang Buruk Buat Juve

sports.okezone.com
F: Luigi Del Neri (daylife)
TURIN – Kekalahan 0-2 yang dialami Juventus dari Bologna, membuat kubu Bianconeri makin terpuruk. Pelatih Luigi Del Neri menyatakan bahwa musim ini periode yang sangat buruk buat tim asuhannya.

Del Neri hanya bisa menyaksikan dua gol yang dilesakan Marco Di Vaio ke gawang Marco Storari. Juve pun terpaksa pulang dengan tangan kosong. Padahal, sebelum kebobolan, Juve sempat bermain agresif dan menguasai jalannya laga.

Hasil ini sekaligus membuat Juve harus puas berada di posisi ketujuh klasemen sementara denga raihan 41 poin. Langkah Nyonya Tua untuk bisa menembus Europa League pun semakin berat.

"Konsisten tidak ada dalam DNA tim ini. Suatu waktu kami bisa bermain baik, tapi kami juga bisa kalah dengan mudah. Sangat tidak mungkin kami kalah dalam dua pekan, usai mengalahkan Inter Milan," jelas Del Neri kepada Sky Sport Italia, Minggu (27/2/2011).

"Ini adalah tahun yang sulit dan buruk buat kami. Kekecewaan besar jika kami tidak bisa bangkit, dan saya bisa kehilangan tim ini. Saya meminta maaf kepada pendukung dan semuanya," tutup mantan pelatih Sampdoria ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar