Cari Blog Ini

Senin, 30 April 2012

Kembali Diganggu Arm Pump, Stoner Belum Pikirkan Operasi

detikSport

Jerez - Casey Stoner mencatatkan kemenangan pertamanya musim ini usai finis pertama di Jerez. Hasil itu ternyata dicapai si pebalap Honda seraya diganggu problem "arm pump" yang kembali muncul.

Setelah pada seri pembuka di Losail lalu finis di posisi tiga di belakang Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa, Stoner meraih kemenangan pertama musim ini di dalam MotoGP Spanyol, Minggu (29/4/2012).

Dalam lajunya tersebut, Stoner kembali mengalami masalah pada lengannya, atau yang biasa disebut "arm pump". Kondisi yang acapkali menimpa para pebalap atau atlet lain, seperti petenis, itu sebelumnya juga menjadi kendala Stoner di Losail.

"Tidak separah yang aku rasakan di Qatar tapi masalahnya kembali muncul. Aku kesulitan untuk mengubah arah motor," ungkap Stoner di Crash.

Stoner yang di papan klasemen pebalap kini berada di posisi dua di bawah Lorenzo dengan selisih empat angka yakin akan pulih dalam hitungan hari. Masalahnya, MotoGP Portugal juga sudah menanti pada akhir pekan dengan sesi latihan bebas pun akan dimulai dalam hitungan hari.

Pun begitu, Stoner menegaskan sama sekali tidak ingin mempertimbangkan opsi operasi untuk masalah lengannya itu. "Kami mesti berbicara dengan sejumlah orang dan berusaha mencari solusi yang berbeda, tapi tidak akan mudah karena aku sangat ingin menjauhi meja operasi," tegas Stoner.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar