Cari Blog Ini

Senin, 30 April 2012

Jelang Derby Manchester

De Gea: United Takkan 'Memarkir Bus!'

sports.okezone.com
Skuad Manchester United saat sesi latihan. (Foto: Getty Images)
MANCHESTER – Kiper Manchester United, David de Gea mengatakan pihaknya tidak tahu bagaimana cara ‘memarkir bus’ seperti yang dilakukan Chelsea kala mengalahkan Barcelona pada leg kedua semi final Liga Champions. Ia mengungkapkan akan terus menyerang kala bertandang ke Etihad malam nanti (dini hari-red).

United unggul sementara tiga poin atas City dengan menyisakan tiga pertandingan. Namun, kemenangan 6-1 City atas saudara tuanya pada Oktober tahun lalu akan sulit dihapuskan dari benak para punggawa The Red Devils, sekaligus menjadi keuntungan bagi anak asuh Roberto Mancini.

Hasil imbang akan cukup untuk anak asuh Sir Alex Ferguson menjaga jarak poin mereka dengan The Citizens, tetapi De Gea menegaskan akan mencuri hasil penuh dan menghindari bermain imbang.

“Kami tidak akan ‘memarkir bus’ demi meraih hasil imbang. Kami tidak tahu bagaimana melakukannya, itu hanya akan memberikan keuntungan bagi mereka,” kata de Gea seperti dilansir Soccerway, Senin (30/4/2012).

De Gea mengungkapkan bahwa derby nanti jelas akan sedikit menyulitkan langkah timnya meraih gelar Premier League ke-20 mereka. Pasalnya, United akan menghadapi City yang berhasil mencetak 12 gol dalam tiga pertandingan

“Manchester City sangat berbahaya, terutama ketika menyerang. Silva dan Tevez tampil baik, mereka menciptakan banyak peluang berbahaya,” tambahnya.

“Tapi saya dan rekan setim sangat termotivasi selama sesi latihan. Kami tahu apa yang akan kami perjuangkan, kami tidak ingin kehilangan pertandingan ini. Akan sangat menyakitkan mengakhiri musim ini tanpa gelar,” sambung mantan kiper Atletico Madrid itu.

“Saya berharap kami tidak akan menyesal di akhir musim,” tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar