Cari Blog Ini

Sabtu, 30 April 2011

Rooney Jadi Korban Penyadapan?


sports.okezone.com
MANCHESTER – Kabar mengejutkan datang dari Wayne Rooney. Striker Manchester United tersebut menduga ada pihak yang sengaja melakukan penyadapan terhadapnya.

Hal tersebut disampaikan oleh Rooney via laman Twitter-nya. Penyerang yang baru akhir pekan kemarin terdaftar menjadi anggota di situs mikroblogging itu mengaku didatangi oleh detektif dan memberikan sejumlah dokumen yang diduga sebagai barang bukti penyadapan telepon miliknya oleh sebuah media.

“Detektif asal Skotlandia datang kepada saya baru-baru ini dan memperlihatkan sejumlah dokumen, sepertinya sebuah koran telah menyadap telepon saya,” tulis Rooney seperti dikutip The Sun, Jumat (29/4/2011).

Tidak aneh jika Rooney menjadi korban penyadapan mengingat dirinya merupakan sosok yang banyak disorot di kubu The Red Devils. Selain karena prestasi bersama United, pemain yang akrab disapa Wazza juga kerap membuat heboh pemberitaan karena kasus-kasus yang menimpanya, seperti skandal seks dengan seorang PSK bernama Jenny Thompson beberapa waktu lalu.

Pihak kepolisian menyatakan segera melakukan investigasi terkait hal ini. Sementara agen Rooney Paul Stretford juga akan mengambil langkah tegas demi menjaga privasi kliennya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar