Cari Blog Ini

Selasa, 22 Mei 2012

Timnas Inggris Tidak Bawa Barry

sports.okezone.com


WATFORD - Gareth Barry akhirnya dipastikan absen membela timnas Inggris di ajang Euro 2012. Absennya Barry tersebut terkait cedera otot perut yang dibekapnya dan membutuhkan waktu lama untuk pulih kembali.

Seperti diketahui, pemain Manchester City ini terpaksa ditarik keluar ketika tim Tiga Singa mengalahkan Norwegia dengan skor 1-0. Ternyata, dirinya terkena cedera cukup parah dan hasil scan memperlihatkan otot perut bagian bawahnya robek.

Melihat kondisi seperti ini pelatih timnas Inggris Roy Hodgson merasa sangat kehilangan akan pemain pilihannya tersebut. Pasalnya, dalam beberapa tahun terakhir ini Barry selalu membela tim Tiga Singa.

“Saya cukup sedih dengan kehilangan seorang Gareth (Barry). Bukan karena ia adalah pemain yang masuk dalam daftar 23 pemain saya, namu karena ia telah seriang bermain untuk Inggris dalam beberapa tahun terakhir ini,” ujar Hodgson, seperti dilansir situs FA, Selasa (29/5/2012).

Beberapa pilar timnas Inggris sendiri akan kembali menggelar latihan pada hari ini di Watford. Tiga pemain yang sebelumnya dikabarkan cedera, antara lain Danny Welbeck, Glen Johnson, dan Scott Parker dipastikan ikut berlatih juga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar