Cari Blog Ini

Jumat, 30 Maret 2012

Marchisio Masih Pede Juve Bakal Scudetto

sports.okezone.com
TURIN - Tidak seperti dua suara sebelumnya yang dilontarkan dari Giorgio Chiellini dan pelatih Antonio Conte yang lebih bersikap pesimistis terhadap gelar Scudetto. Centrocampista Juventus, Claudio Marchisio justru bersikap pede.

Marchisio percaya bahwa Bianconeri masih memiliki peluang untuk merebut scudetto dari tangan AC Milan musim ini, meskipun Juve tertinggal empat poin dari Rossoneri yang berada di puncak klasemen.

Baginya, Juve memiliki syarat untuk dapat menjuarai Scudetto musim ini karena sampai pekan ke-29 Serie A berjalan, Juve sama sekali belum kehilangan poin alias belum mengalami kekalahan.

“Kami masih percaya dalam perebutan gelar (Scudetto). Kami masih belum terkalahkan. Kami harus percaya dengan Scudetto,” ungkap Marchisio seperti disitat Soccerway, Sabtu (31/3/2012).

“Jika kami terus begini, kami akan bermain untuk mendapatkan hak gelar scudetto hingga akhir musim. Pertandingan ke depan bakal sangat penting. Terlepas dari apa yang terjadi, kami semua memiliki perasaan bahwa Juventus berada pada siklus penting, dan Juve layak mendapatkannya,” pungkasnya.

Pertandingan berikutnya, Juve bakal menjamu Napoli di Juventus Stadium pada Senin (2/4/2012) dini hari WIB mendatang. Tentunya kemenangan menjadi harga mati jika Marchisio cs ingin terus menempel Milan
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar