Cari Blog Ini

Kamis, 29 Maret 2012

Liga Italia Pekan Ini

Ujian Berat untuk Juventus

detikSport

Turin - Juventus akan melakoni laga berat melawan Napoli di pekan ke-30 Liga Italia. Jika tak bisa memetik hasil maksimal, AC Milan bisa melebarkan jarak karena lawannya "cuma" Catania.

Bianconeri akan menjamu Napoli di Juventus Stadium, Senin (2/4/2012) dinihari WIB nanti. Dengan posisi mereka di peringkat dua dan empat, laga itu diprediksi bakal berjalan alot.

Namun, jika melihat rekor pertemuan kedua klub di liga, tim besutan Antonio Conte tak perlu khawatir. "Si Nyonya Tua" masih dominan dengan catatan enam kali menang, empat kali seri, dan baru sekali kalah dari 11 duel terakhir mereka di Turin. Napoli juga cuma meraih dua poin dalam dua partai terakhirnya.

Sementara itu, Milan yang akan memainkan laga dua hari lebih awal akan mencoba mengambil peluang untuk memperlebar jarak selisih poin dari Juve. Rossoneri saat ini menguasai puncak klasemen dengan nilai 63, alias unggul empat angka di atas Juve.

Bertandang ke Stadio Angelo Massimino, kandang Catania, Sabtu (31/3/2012) malam, Milan yang di atas kertas lebih kuat akan menjadi unggulan. Selalu menang dalam tiga pertandingan tandang melawan Gli Elefanti seakan menegaskan kalau Il Diavollo Rosso pantas dijagokan.

Namun demikian faktor kelelahan pasca menjalani laga krusial melawan Barcelona, dan terpecahnya fokus menjelang leg II babak perempatfinal Liga Champions di Camp Nou tengah pekan depan bisa menjadi ganjalan bagi Milan. Ditambah lagi tim asuhan Vicenzo Montella selalu menang dalam empat laga kandang terakhir, bisa membuyarkan ambisi Zlatan Ibrahimovic dkk. untuk memetik angka penuh.

Pertandingan lainya, Udinese yang akan dijamu tim papan bawah, Novara, sudah bersiap menggeser Napoli dari peringkat empat jika Edinson Cavani dkk. memetik hasil kurang maksimal.

Lazio akan dijamu tim papan bawah Parma, sementara tim asal ibukota lainya, AS Roma, bakal menjamu Novara.

Sedangkan Inter Milan akan melakoni debutnya dengan pelatih anyar, Andrea Stramaccioni, di Giussepe Meazza melawan Genoa.

Jadwal Liga Italia Pekan Ini
Hari, Jam (WIB)
Tanggal
Home

Away
Venue
Sabtu, 23:00
31/03/2012
Catania
vs
Milan
Angelo Massimino
Minggu, 00:00
01/04/2012
Lecce
vs
Cesena
Via Del Mare
Minggu, 00:00
01/04/2012
Siena
vs
Udinese
Artemio Franchi
Minggu, 00:00
01/04/2012
Parma
vs
Lazio
Ennio Tardini
Minggu, 00:00
01/04/2012
Roma
vs
Novara
Olimpico
Minggu, 00:00
01/04/2012
Inter
vs
Genoa
Giuseppe Meazza
Minggu, 00:00
01/04/2012
Cagliari
vs
Atalanta
Sant'Elia
Minggu, 00:00
01/04/2012
Fiorentina
vs
Chievo
Artemio Franchi
Minggu, 00:00
01/04/2012
Bologna
vs
Palermo
Renato Dall'Ara
Senin, 01:45
02/04/2012
Juventus
vs
Napoli
Juventus Arena

Tidak ada komentar:

Posting Komentar