Cari Blog Ini

Sabtu, 31 Maret 2012

Barca Petik Manfaat Persahabatan Alves-Messi

sports.okezone.com 
Daniel Alves da Silva dan Lionel Andres Messi (kanan) memelihara persahabatan erat (Foto: Getty Images)
BARCELONADefensor Barcelona, Daniel Alves mengungkapkan bahwa sukses Barca selama ini bukan hanya karena karena trisula Lionel Messi-Xavi Hernández-Andrés Iniesta saja, tapi juga dirinya yang punya hubungan persahabatan yang teramat dekat dengan Messi.

Legiun asal Brasil itu pun berani menuturkan, Barca sukses memanfaatkan ‘chemistry’ yang intim antara Alves dan Messi dalam tiap-tiap capaian positif Blaugrana berkat hubungan dekat Alves-Messi di luar lapangan.

Alves mengingat bagaimana pertama kali bertemu sang mega bintang, hingga kini menjalin tali persahabatan yang erat. Hasilnya, tak hanya canda tawa di luar lapangan, tapi juga harmonisnya aliran bola yang mengarah kepada El Messiah tanpa kontak kasat mata sedikit pun.

“Sejak kami saling bertemu untuk pertama kalinya, kami punya jalinan persahabatan yang dekat,” terang Alves kepada Globoesporte, Sabtu (31/3/2012).

“Hubungan dekat kami pun menghasilkan banyak kemenangan di atas lapangan. Kami melakukan hal-hal hebat bersama untuk membantu tim. Bahkan kami tak perlu saling melihat posisi karena kami sudah akan tahu satu sama lainnya,” lanjut bek berusia 28 tahun itu.

Di luar lapangan, keduanya tak hanya memupuk pertemanan di kafe ataupun suatu bar, tapi juga saling mengunjungi keluarga. Alves pun punya gambaran tipe seperti apa si kecil saat tak meneror gawang lawan.

“Hal paling penting adalah, saya tahu pribadi seperti apa dia di luar lapangan. Saya senang bertemu keluarganya, dia dan keluarganya orang-orang yang rendah hati, tipe orang-orang pekerja kelas menengah,” pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar