Cari Blog Ini

Kamis, 30 Desember 2010

Hadapilah Balotelli!

sports.okezone.com

Mario Balotelli.(foto:Reuters)
MANCHESTER – Nigel de Jong meminta Mario Balotelli untuk bersikap dewasa mengatasi kendalanya belum memiliki tempat reguler di Manchester City.

Gelandang Belanda ini memberikan contoh kepada Balotelli, bahwa dirinya juga pernah mengalami masa-masa sulit saat tiba di Eastlands.

Mario Balotelli mulai merasa tidak betah di City of Manchester dan mengungkapkan keinginannya kembali ke Serie A. Padahal mantan striker Inter Milan ini baru musim ini bergabung dengan skuad Roberto Mancini dengan transfer 29 juta pounds.

Dari 20 laga di Premier League, Mancini baru sembilan kali menurunkannya. Dua di antaranya masuk sebagai pengganti. Meski begitu torehan gol pemain 20 tahun ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Balotelli sejauh ini mencetak lima gol untuk City.

“Saya pernah menemui masalah ketika baru datang ke sini (City),” ujar De Jong, seperti dikutip The Express, Kamis (30/12/2010).

De Jong pun membagi saran kepada pemain Italia berdarah Ghana itu.Menurutnya Balotelli harus memahami bahwa kultur sepakbola di Inggris sangat keras. Dia pun meminta Balotelli agar tidak lekas menyerah.

“Jadilah seorang pria. Ini mengenai karakter dan mentalitas. Apa yang tidak bisa melukai mu tidak akan membunuhmu, itu yang coba saya coba katakan kepada Mario,
Tuturnya.

“Keluarkan segala kemampuan di lapangan dan orang akan membicarakanmu dengan cara yang positif.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar