Cari Blog Ini

Minggu, 03 Juli 2011

Milan Ikut Berburu Marchisio


sports.okezone.com
TURIN – Rumor penyingkiran Claudio Marchisio oleh Juventus ternyata disambut hangat oleh sejumlah klub besar, termasuk di antaranya AC Milan. Kubu juara bertahan kini digadang juga telah menyampaikan minat memboyong sang gelandang.

Marchisio awalnya hendak dijadikan alat tukar untuk Mirko Vucinic. Bianconeri memang diketahui sangat berminat memakai jasa stiker AS Roma tersebut musim mendatang.

Tapi belakangan mencuat pula isu kalau Marchisio memang sengaja ingin disingkirkan oleh pelatih anyar Antonio Conte. Dengan pola 4-4-2 yang biasa diterapkan oleh bekas pembesut Siena itu, maka gelandang 25 tahun tidak memiliki spasi lagi di tim inti dan kemungkinan besar harus rela menjadi penghangat bench.

Dalam hal ini Conte nampaknya lebih suka memasang duet Felipe Melo dengan Andrea Pirlo di lapangan tengah. Selain itu diduga direktur umum Giuseppe Marotta sedang mengusahakan kedatangan punggawa Bayer Leverkusen Arturo Vidal.

Dilaporkan Football Italia, Senin (4/7/2011) paham akan kondisi itu, sekarang Rossoneri mulai pasang kuda-kuda untuk menyambar tanda tangan Marchisio. Terlebih mereka saat ini memang sedang membutuhkan gelandang tangguh untuk menggantikan peran Pirlo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar