Cari Blog Ini

Selasa, 21 Februari 2012

Dalglish Kini Songsong Final Carling Cup

sports.okezone.com 
Kenny Dalglish mengakui Luis Suarez bukanlah algojo penalti Liverpool/Getty Images
LIVERPOOL – Manajer Liverpool Kenny Dalglish menegaskan kemenangan telak 6-1 atas Brighton tidak akan membuat timnya terhanyut menjelang final Piala Liga melawan Cardiff pada Minggu pekan depan.

The Reds sukses menggilas tim Championship, Brighton lewat tiga gol bunuh diri lawan di mana dua diantaranya dihasilkan Liam Bridcutt dan satu lagi dari Lewis Dunk.

Kemenangan ini seolah menjadi pemanasan yang bagus jelang final Piala Liga melawan klub Championship lainnya, Cardiff City di Stadion Wembley pada Minggu (26/2/2012) nanti.

“Itu membuat kami melaju ke babak berikutnya di Piala FA. Itu tidak benar-benar membantu kami di Piala Liga. Kami takkan terhanyut,” kata Dalglish seperti dikutip ESPN, Senin (20/2/2012).

“Kami sudah mendapat hadiah atas apa yang telah kami lakukan di sana dan kami punya piala di Wembley yang akan kami songsong,” lanjut Dalglish.

The Reds sebetulnya bisa menang 7-1 andai eksekusi penalti Luis Suarez di menit ke-81 masuk. Sayang, tendangannya masih bisa ditahan oleh kiper Peter Brezovan. Dalglish pun secara bercanda menyalahkan Suarez atas keputusannya mengambil penalti itu karena El Pistolero bukanlah algojo andalan the Reds.

“Itu keputusan yang buruk. Ada Charlie (Adam) dan Dirk (Kuyt) yang ingin mengambil penalti tersebut. Mungkin jika skornya tidak 5-1, salah satu dari mereka yang akan mengeksekusinya,” sebut Dalglish.

“Tapi saya pikir itu akan memberikan Luis dorongan dengan mencetak gol di The Kop. Ternyata dia tak butuh bantuan saya. Andy (Carroll) lah yang menolongnya mencetak gol keenam,” tutur pria asal Skotlandia berusia 60 tahun tersebut penuh kelegaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar