Cari Blog Ini

Kamis, 16 Februari 2012

"Bencana Jika Chelsea Gagal Amankan Tiket Eropa"

sports.okezone.com 
Jose Bosingwa da Silva (Foto: Getty Images)
LONDON – Terlempar dari posisi empat besar, menjadi situasi yang meresahkan bagi Chelsea. Bahkan bek asal Portugal, José Bosingwa menuturkan, akan menjadi suatu petaka besar jika The Blues gagal mendapatkan tiket Champions League di akhir musim.

Kekalahan 0-2 dari Everton pada akhir pekan kemarin, menjadi sinyal bahaya bagi tim yang bermarkas di London Barat tersebut. Pastinya, tim sebesar Chelsea dengan sederetan nama kesohor di dalam skuadnya, akan tercela reputasinya jika tak mampu finis di zona Champions.

Memang, soal gelar Liga Inggris, The Pensioners sudah angkat bendera putih, beberapa pekan lalu. Kini target utama mereka hanya lolos ke Eropa dan jika gagal, kabarnya sang bos besar, Roman Abramovich juga siap memecat sang pelatih, André Villas-Boas.

“Finis di luar posisi empat besar di akhir musim akan menjadi bencana. Kami berjanji akan terus berjuang keras dan kami juga butuh dukungan dari fans,” ujar Bosingwa, sebagaimana disitat Yahoosports, Kamis (16/2/2012).

Terkait krisis yang disinyalir tengah terjadi di Chelsea, Bosingwa membantahnya. Menurutnya, tak ada krisis karena situasi ruang ganti masih senyaman awal musim. Bosingwa juga tak lupa melontarkan pembelaan terhadap sang juru strategi yang menjadi pusat kritik dari sejumlah pemerhati Premier League.

“Suasana ruang ganti kami masih menghadirkan keyakinan kepada pelatih. Villas-Boas pelatih yang baik dan dia sudah pernah mendemonstrasikan dengan kesuksesannya di Portugal,” pungkas Bosingwa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar