sports.okezone.com
LIVERPOOL –
Dirk Kuyt sukses menjadi pahlawan bagi kemenangan 2-1 Liverpool atas Manchester
United di babak keempat FA Cup, pekan lalu. Hal tersebut membuat Kuyt berharap
dirinya lebih sering terpilih jadi pemain starter oleh pelatih Kenny Dalglish.
Dalam laga di Stadion Anfield, Sabtu (28/1/2012) itu, The Reds sempat unggul lebih dulu lewat sundulan Daniel Agger di menit ke-21 sebelum disamakan Park Ji-Sung pada menit ke-39.
Dirk Kuyt akhirnya membawa The Kops bersorak kegirangan saat tendangan volinya di menit ke-88 memenfaatkan umpan sundulan Andy Carroll berhasil menjebol gawang David De Gea. Itu merupakan golnya yang ke-50 selama membela The Reds.
Oleh karena itu, pemain asal Belanda itu menargetkan dirinya bisa kembali masuk ke dalam skuad inti Kenny Dalglish. Ia ingin menjadi sosok penting bagi klub berlambang burung bango putih itu.
“Hal ini memang cukup berat, Saya adalah seorang pemain yang harus (bermain) di berbagai laga. Saya ingin menjadi pemain yang dapat berguna bagi tim ini bila dapat dimainkan dalam berbagai laga,” jelasnya seperti dilansir AFP, Selasa (30/1/2012).
“Dengan banyak saya bermain untuk tim ini akan membuat perasaan saya semakin terasa baik. Saya sudah sangat terbiasa untuk turun bermain dalam setiap laga selama sepuluh tahun karir saya di sepakbola,” sambungnya.
Saat ini Kuyt sudah turun sebanyak tujuh kali dari bangku cadangan dan baru 12 kali menjadi starter. Oleh karena itu, dirinya ingin kembali menjadi pilihan utama sang pelatih dalam skuadnya dan siap untuk kembali berkerja keras.
“Pastinya saya ingin turun bermain di setiap pertandingan dan bisa meyakinkan sang pelatih ketika saya harus bermain. Namun, di saat beberapa hal tidak berjalan cukup baik, maka kita harus kembali bekerja keras dan itulah yang kini saya lakukan,” tandasnya.
Dalam laga di Stadion Anfield, Sabtu (28/1/2012) itu, The Reds sempat unggul lebih dulu lewat sundulan Daniel Agger di menit ke-21 sebelum disamakan Park Ji-Sung pada menit ke-39.
Dirk Kuyt akhirnya membawa The Kops bersorak kegirangan saat tendangan volinya di menit ke-88 memenfaatkan umpan sundulan Andy Carroll berhasil menjebol gawang David De Gea. Itu merupakan golnya yang ke-50 selama membela The Reds.
Oleh karena itu, pemain asal Belanda itu menargetkan dirinya bisa kembali masuk ke dalam skuad inti Kenny Dalglish. Ia ingin menjadi sosok penting bagi klub berlambang burung bango putih itu.
“Hal ini memang cukup berat, Saya adalah seorang pemain yang harus (bermain) di berbagai laga. Saya ingin menjadi pemain yang dapat berguna bagi tim ini bila dapat dimainkan dalam berbagai laga,” jelasnya seperti dilansir AFP, Selasa (30/1/2012).
“Dengan banyak saya bermain untuk tim ini akan membuat perasaan saya semakin terasa baik. Saya sudah sangat terbiasa untuk turun bermain dalam setiap laga selama sepuluh tahun karir saya di sepakbola,” sambungnya.
Saat ini Kuyt sudah turun sebanyak tujuh kali dari bangku cadangan dan baru 12 kali menjadi starter. Oleh karena itu, dirinya ingin kembali menjadi pilihan utama sang pelatih dalam skuadnya dan siap untuk kembali berkerja keras.
“Pastinya saya ingin turun bermain di setiap pertandingan dan bisa meyakinkan sang pelatih ketika saya harus bermain. Namun, di saat beberapa hal tidak berjalan cukup baik, maka kita harus kembali bekerja keras dan itulah yang kini saya lakukan,” tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar