Bontang Tahan Laju Semen Padang
sports.okezone.com
PADANG – Semen Padang FC gagal mendapatkan poin penuh dalam Liga Super Indonesia. Di Gor H. Agus Salim Padang, tim tuan rumah harus puas bermain 2-2 dengan Bontang FC.
Dalam lanjutan LSI ini sebenarnya Semen Padang hampir menang, namun gol terakhir menjelang pertandingan selesai dianulir wasit karena pemain Semen Padang sudah terjebak offside saat membobol gawang Bontang FC.
Pertandingan ini sungguh panas kedua klub ini saling menyerang ke pertahanan lawan. Namun, gol pertama di cetak oleh pemain Bontang FC Eka Hera. Tendangannya pada menit 37 tak mampu dibendung Jandia Eka Putra kiper Semen Padang.
Ketinggalan 1-0, Semen Padang melakukan penyerangan bertubi-tubi ke pertahanan Bontang FC. Akhirnya, pada menit ke 45, berkat umpan dari Yu Hyun Ko pemain tengah Semen Padang, Esteban Vizcara menyempurnakan gol ke gawang Bontang FC yang dijaga Edi Kurnia. Hingga babak pertama perolehan gol masih 1-1.
Pada babak kedua permainan semakin tinggi. Hasilnya, kerja sama anak asuh Fakri Husaini ini membobol gawang Semen Padang pada menit ke 70 untuk kedua kali yang dicetak oleh Kenji Adachiara. 2-1 Bontang memimpin.
Keputusan Semen Padang memasukan Suheri Daud menggantikan Eli Aiboy repat. Menit 85, pemain yang dijulukui super sub berhasil mencetak gol ke gawang Edi Kurnia untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Sebenarnya, selang dua menit kemudian Semen Padang kembali membobol kawang Bontang FC, lewat Suheri Daud. Sayang, gol keduanya tersebut dianulir wasit karena sudah terjebak offside.
Dengan tambahan satu poin ini, maka skuad berjuluk Kerbau Sirah tak beranjak di posisi kedua klasemen sementara LSI dengan koleksi 25 poin dari 12 pertandingan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar